Kamis, 20 Mei 2010

Pemkab Kapuas Serahkan 52 Kendaraan Operasional Kades

KUALA KAPUAS,PPOST
Para Kepala Desa di wilayah Kabupaten Kapuas kini dapat lebih cepat dalam membrikan pelayanan kepada masyarakat. Sebab, mereka dibantu kendaraan operasional berupa sepeda motor dinas.
Untuk tahap pertama memang baru kepala desa yang ada di wilayah Kecamatan Basarang, Kecamatan Kapuas Barat, Kecamatan Kapuas Murung dan Kecamatan Mantangai yang menikmati fasilitas tersebut. Untuk kepala desa di wilayah Kecamatan Basarang diberikan 14 unit sepeda motor dinas, sedangkan untuk Kecamatan Kapuas Barat sembilan unit. Kepala desa di wilayah Kapuas Murung dibantu 12 unit, sementara di wilayah Mantangai 17 unit, sehingga total sepeda motor dinas yang diserahkan sebanyak 52 unit.
Sepeda motor dinas untuk operasional Kades tersebut diserahkan Asisten Administrasi  Umum Setda Kabupaten Kapuas Djohansyah atas nama Bupati Kapuas di aula  Kantor Camat Basarang dan Aula Kantor Camat Kapuas Murung, kemarin. Penyerahan ditandai dengan penyerahan kunci kontak dan surat-surat sepeda motor secara simbolis.
Dalam kesempatan itu Djohansyah mengingatkan agar sepeda motor operasional tersebut dapat lebih meningkatkan motivasi kerja sebagai aparat pemerintahan terdepan dalam menyelenggarakan tugas pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat. “Pergunakan secara optimal untuk kepentingan kedinasan dan jangan lupa
memelihara dan merawatnya dengan baik,” pesan Djohan.
Sementara menghadapi Pemilu Kada Kalteng tahun 2010, ia mengingatkan camat dan kepala desa agar menjaga dan meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan di wilayahnya masing-masing. Tak ukup hanya itu, tapi juga meningkatkan partisipasi dan dukungan masyarakat untuk menyukseskan pesta demokrasi tersebut supaya dapat berjalan dengan aman, lancar, jujur dan adil.pro

0 komentar:

Posting Komentar